Resep Cumi Cabe Hijau

Resep Cumi Cabe Hijau, bisa menjadi resep andalan anda. Karena memang mudah membersihkan cumi dan praktis pengolahannya. Tidak perlu banyak bumbu dalam memasaknya karena Cumi-nya sendiri sudah sangat lezat. Simak resep cumi cabe hijau berikut ini.

Bahan Cumi Cabe Hijau
  • Cumi-cumi ukuran besar sebanyak 500 gr, bersihkan
  • Cabai hijau 9 buah

 Bumbu Cumi Cabe Hijau
  • Bawang merah 8 buah, iris tipis
  • Bawang putih 7 siung
  • Bawang daun 4 batang, iris tipis
  • Lengkuas 1 cm
  • Daun salam 2 lembar
  • Kecap manis 1 sdm
  • Garam, merica, dan gula pasir secukupnya


Cara Memasak Cumi Cabe Hijau
  1. Potong cumi-cumi,kerat-kerat bagian dalamnya. Goreng sebentar dalam minyak panas. Angkat dan sisihkan.
  2. Tumis semua bumbu sampai harum, masukkan cumi-cumi, merica, garam, kecap, dan gula pasir.
  3. Masak hingga cumi-cumi empuk,sajikan segera.


Hidangkan bersama nasi yang masih hangat,ditambah lauk yang mengandung protein nabati seperti tahu atau tempe agar melengkapi asupan gizinya. Juice Jeruk atau air kelapa muda sebagai minuman pendamping akan memberi rasa kesegaran yang nyaman saat menyantap salah satu seafood ini. Selamat Mencoba!.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar