Ikan Kakap yang berdaging tebal dan mempunyai rasa khas, merupakan salah satu bahan olahan andalan bagi penyaji seafood. Dagingnya yang tidak memerlukan pengolahan yang rumit, dan hanya perlu untuk menonjolkan rasa lezat daging itu sendiri, memudahkan kita untuk memasak daging kakap. Berikut ini resep yang tepat untuk mengolah Ikan Kakap.
Bahan Ikan Kakap Panir
- 1 ekor ikan kakap diambil dagingnya
- 4 sdm mentega
- 250 gr tepung roti
- 2 butir telor
Bumbu Ikan Kakap Panir
- 2 sdt merica halus
- 2 buah jeruk nipis
- garam secukupnya
Pelengkap
- Wortel rebus
- Kentang rebus
Cara Memasak Ikan Kakap Panir
- Olesi daging ikan kakap yang yang telah dipotong tadi dengan garam dan merica halus, kemudian taburi dengan tepung terigu.
- Sementara itu kocok telor lalu masukkan ikan yang telah ditaburi tepung tadi ke dalam kocokan telor.
- Kemudian masukkan ke dalam tepung roti sampai kedua sisinya berwarna coklat.
- Panaskan mentega dengan api sedang kemudian goreng ikan tersebut
- Lalu angkat ikan dan tiriskan, kemudian tambahkan sisa mentega tadi dengan 1 sendok makan air jeruk nipis, panaskan sebentar, dan siramkan di atas ikan kakap panir.
Cara menghidangkan Ikan Kakap Panir
- Hidangkan ikan kakap panir di atas piring ceper, buat garis dengan irisan jeruk nipis dan daun patersely di atas ikan kakap panir.
- Tambahkan wortel dan kentang rebus di sekeliling ikan kakap panir.
- Untuk cocolan teman makan bersama ikan kakap panir, juga bisa ditambahkan sambal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar