Bahan Pepes Ayam
Bumbu Pepes Ayam
- 6 siung bawang merah
- 6 buah cabai merah
- 5 butir kemiri
- 1 ruas kunyit
- 1 tangkai daun bawang
- 2 tangkai daun kemangi
- 5 lembar daun salam
- 3 tangkai serai dipotong menjadi 4 bagian
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- daun pisang untuk membungkus
Cara Memasak Pepes Ayam
- Ayam diambil dagingnya dan dipotong-potong.
- Potong hati dan ampela ayam sesuai selera.
- potong serong 2 buah cabai, daun bawang dicincang halus.
- Haluskan bawang merah, cabai merah, kemiri, dan kunyit, tumnis hingga harum lalu masukkan cabai merah iris dan daun bawang lalu aduk sampai layu.
- Tambahkan potongan ayam, aduk sampai bumbunya rata melumuri ayam.
- Biarkan diatas api kecil dalam keadaan tertutup selama 10 menit.
- Ambil daun pisang, letakkan selembar daun salam diatasnya, dan tauh sepotong serai.
- Kemudian ambil 2 sendok makan adonan ayam, dan letakkan diatas daun pisang tadi, diatasnya letakkan 2 lembar daun kemangi.
- Bungkus dengan daun pisang dan semat dengan lidi.
- Kukus sampai matang, lalu panggang diatas arang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar