Resep Puding Pisang

Resep masakan praktis yang berikut ini adalah resep puding buah. Kami jabarkan setiap langkah cara membuat puding yang praktis, dan puding yang dihasilkan juga lezat. Buah pisang yang banyak mengandung vitamin, serta kelezatan puding, akan menjadi puding lezat yang bervitamin tinggi, cemilan sehat bagi semua anggota keluarga.

Bahan Puding Pisang

  • 4 buah Pisang ambon yang dikupas
  • 4 gelas santan
  • 2 lembar daun pandan
  • 1 bungkus bubuk agar-agar plain
  • Gula jawa sesuai selera
  • Garam sepertiga sendok teh

Cara Membuat Puding Pisang
  1. Masak bubuk agar-agar, daun pandan, gula jawa dan garam bersama dengan santan
  2. Rebus hingga mendidih sambil diaduk dan angkat
  3. Tunggu sampai tidak terlalu panas (hangat)
  4. Kupas 1 buah pisang dan potong sesuai selera
  5. Kupas 3 buah pisang, masukkan dalam blender
  6. Masukkan rebusan santan tadi ke dalam blender
  7. Blender sampai halus +-3 menit
  8. Masukkan dalam cetakan
  9. Tunggu sampai dingin
  10. Masukkan dalam kulkas
  11. Nikmati dalam keadaan dingin
Demikian resep praktis cara memasak puding pisang. Buah pisang dapat digantikan buah yang lain sesuai selera, atau bisa juga di kombinasikan dengan macam buah yang lain. Puding ini tepat sekali jika dijadikan teman makan siang, sebagai makanan penutup yang lezat, atau bisa juga menjadi cemilan bersama keluarga sambil menghabiskan waktu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar